Review Internal Borang Akreditasi Program Studi S2 Pendidikan Bahasa Indonesia Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Untidar, Selasa 19 Maret 2024



Telah dilaksanakan kegiatan Review Internal Borang Akreditasi Program Studi S2 Pendidikan Bahasa Indonesia Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Untidar, berlangsung pada hari Selasa 19 Maret 2024, bertempat di ruang rapat LPMPP, dihadiri oleh: Kepala LPMPP, Sekretaris LPMPP, Koordinator Pusat Penjaminan Mutu, Koordinator Pengembangan Pembelajaran, Wakil Dekan Akademik dan Kemahasiswaan FKIP, Ketua Jurusan Bahasa dan Seni, Korprodi Magister Pendidikan Bahasa Indonesia, Kasubbag Umum LPMPP, Tim Penyusun Borang Akreditas Prodi S2 PBI, dan para Staf LPMPP.


Kegiatan diawali pembukaan oleh Koordinator Pusat Penjaminan Mutu LPMPP, Dr. Arif Setyawan, S.Hum., M.Pd. mewakili Kepala LPMPP selaku tuan rumah. Dilanjutkan dengan paparan dari para reviewer borang yang akan diajukan, yaitu Dr. Arif Setyawan, S.Hum., M.Pd. untuk kriteria 1, 2, dan 3. Dr. Setiyo Prajoko, S.Pd., M.Pd. untuk kriteria 4, 5, dan 6. Diah Agustina Prihastiwi, S.E., M.Acc. untuk kriteria 7, 8, dan 9. Pada pertemuan kali ini juga diwarnai dengan diskusi dan penyampaian masukan dari para reviewer, dan ditutup dengan arahan serta masukan dari Kepala LPMPP, Ir. Ibrahim Nawawi, S.T., M.T., IPM. dengan tujuan agar proses pengajuan akreditasi ke depan bisa berjalan semakin tertib dan lancar.


Penulis dan Editor: Nofiar Aldriandy Putra